Mohon maaf, blog ini sedang dalam tahap renovasi pembaharuan link.

Flashing Motorola Tanpa Flasher Box

| | 1 komentar

RSD Lite adalah program paling umum digunakan untuk flashing/flexing hampir disemua tipe HandPhone Motorola P2K.
Dengan User Interface (tampilan) yg sangat sederhana, sama seperti cara pakainya.
Langsung saja:
  • Siapkan HP yg akan di flash, disini diambil contoh seri C650. Pastikan juga batt terisi penuh, sehingga pada saat proses flashing, semuanya diharapkan dapat berjalan dengan lancar.
  • Siapkan kabel data, dan set HP ke modus Bootloader (dengan menekan *, # dan Power). Hal ini untuk mempermudah dan mempercepat proses flashing.
  • Buka program RSD Lite-nya, disini contoh yg dipakai adalah yg RSD Lite versi 4.3. Setelah terbuka, maka akan terlihat seperti gambar dibawah ini.
Pasang kabel data ke HP, setelah tersambung, sorot pada Port 1, maka RSD Lite akan otomatis membaca semua informasi tentang HP. (kotak sebelah kiri warna biru)

Yg perlu diperhatikan:
  • Software Version - Versi software yg tedapat pada HP
  • Flex version - Versi flex yg terdapat pada HP
  • Bootloader Version - Versi Bootloader yg terdapat pada HP
  • Model - S Flash Neptune LTE (tipe IC CPU)
  • Status - Connected (terhubung dgn baik)

* Usahakan flash dgn file yg versi-nya sama, atau lebih (upgrade), tidak disarankan flash dgn versi file yg lebih rendah (downgrade), walaupun terkadang ada beberapa tipe HP yg lebih stabil bila di downgrade.

Maka akan terlihat seperti dibawah ini:
Kemudian, klik symbol kotak dgn tiga titik (…), untuk membuka /browse file flash yg diinginkan (kotak sebelah kanan warna merah). Maka akan terlihat seperti ini.
 Klik tombol start untuk memulai proses flashing.
Yg perlu diperhatikan:
  • Ada beberapa tahap dlm proses flashing HP Motorola, yaitu:
  • Loading RAM Downloader – Ini adalah proses dimana RSD Lite membaca perangkat Hardware (IC Flash & IC CPU), sehingga komunikasi antara RSD Lite (PC) dgn HP dapat saling mengenali, lalu mem-validasi bahwa file yg akan diflash ke HP dengan versi dan tipe HP yg akan diflash sesuai (match).
  • Erasing Flash Memory – Ini adalah tahap dimana jangan sampai ada interupsi apapun (listrik mati, PC hang, kabel copot dll), karena dlm proses ini, RSD Lite akan menghapus isi memory yg ada didlm IC Flash. Apabila ada gangguan pd proses ini, biasanya HP akan matot (MEM MAP Blank, S Blank Neptune, SW Not Found dll)
  • Flashing Code Group – Pada proses ini, RSD Lite akan memecah file induk (*.sbf,*.shx) menjadi beberapa bagian yg disebut CG (Code Group), tiap-tiap CG memiliki fungsi-fungsi tertentu.
Proses Loading RAM Downloader berlangsung

 Proses Erasing Flash Memory
Proses Flashing Code Group ( tunggu sampai 100%)
Setelah selesai, RSD Lite akan me-reboot HP secara otomatis. Tetapi ada beberapa HP yg tidak mau di-reboot dgn cara ini. Jadi HP harus di hidupkan secara manual (pencet power on pd HP)
Tunggu sampai pesan Finished dan PASS muncul.
Anda telah berhasil menggunakan RSD Lite sebagai program flasher HP Motorola anda.
Selesai Click 
here to enlarge

Moga2 bisa bermanfaat Click 
here to enlarge

1 komentar:

Unknown mengatakan...

sip

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 
© Copyright 2011. All rights reserved | www.techiru.com is proudly powered by Style Logic | My_Creation